Keren!!! 10 Kamen Raider ini Adalah yang Terkuat dari Semuanya!!!

10 Kamen Riders Terbaik dan Terkuat Sepanjang Masa!!!

Kamen raider adalah salah satu acara yang menghibur masa kecil banyak orang, termasuk saya. Kamen raider yang paling membekas dalam masa kecil saya adalah ryuki karena kebetulan dulu banyak Kamen raider yang ditayangkan di Indosiar walaupun sekarang satupun gak ada.

Dari banyak series dan musim yang didalamnya terdapat puluhan Kamen raider, manakah yang paling kuat? Mungkin banyak penggemar yang penasaran dengan jawaban pertanyaan itu.

Pertanyaan ini juga mungkin bisa menimbulkan banyak konflik karena tentunya favorit tiap orang akan berbeda dan masing masing punya pendapat tentang Kamen raider terbaiknya masing masing.

Untuk itu, disini saya ingin ikut memberikan opini mengenai Kamen raider terbaik dan terkuat versi saya yang mana sudah saya urutkan dari nomor 10 sampai nomor 1. Coba cek apakah favorit kamu ada dalam daftar ini? Kalau tidak jangan sungkan untuk menulis di kolom komentar ya!!!


Baca Juga: Bukan Superman, Inilah 10 Pahlawan Terkuat di Komik DC!!!

10. Kamen Rider Blade


Sinopsis:
Sepuluh ribu tahun yang lalu, pertempuran besar yang dikenal sebagai Royal Battle diperjuangkan oleh lima puluh dua iblis yang dikenal sebagai Undead, masing-masing mewakili spesies yang berjuang untuk mendominasi semua yang lain.

Pemenangnya adalah Human Undead, yang dikenal sebagai Kategori Dua Hati, memberikan kekuasaan atas Bumi bagi umat manusia. Di masa kini, para arkeolog menemukan Undead yang tersegel, dan secara tidak sengaja membebaskan mereka. Dengan demikian, Battle Royal baru akan dimulai kembali.

Setelah mengembangkan Sistem Rider, berdasarkan pada kemampuan Joker untuk menyalin Undead yang disegel, organisasi PAPAN (Dewan Departemen Penelitian Arkeologi) melengkapi dua pria muda, yang menjadi Kamen Riders: Kazuma Kenzaki dan Sakuya Tachibana bertarung bersama ketika Kamen Rider Blade dan Kamen Rider Garren untuk melindungi manusia dari Mayat Hidup dan menyegel mereka.

Juga bertarung melawan Undead adalah Chalice misterius, Kamen Rider yang tujuannya tidak diketahui. Selain itu, seorang pria muda berjuang untuk membebaskan dirinya dari kendali Undead yang disegel untuk menjalankan Sistem Riders buatan Undead miliknya sendiri, bertarung sebagai Kamen Rider Leangle.

Kekuatan:
Tentunya Kamer Rider ini sangatlah kuat. Sayapun mengakui dia adalah salah satu yang terkuat dengan memiliki beberapa tema. Pertama temanya adalah tentang permainan kartu remi, dia adalah sebagai Spade/sekop yang punya peringkat teratas dari yang lain (tentunya jelas dia Kamen Riders terkuat di seri ini) rekannya menggunakan love dan Clover.

Kedua temanya adalah kumbang badak (tanduk satu)  lalu elemennya adalah petir (temannya api dan angin)  lalu senjatanya adalah pedang (rider lain menggunakan pistol dan panah).

Kemampuan utamanya adalah sangat imba. Dia mampu menggunakan kekuatan monster yang terjebak dalam kartu dan menjadikannya kekuatannya sendiri dengan menggesek di senjatanya. Bukan hanya itu, jurus2 tersebut bisa ia kombinasi kan!!!

Selain itu, dia memiliki final form yang berbeda. Selain itu kemampuan jurusnya seperti kita bermain poker. Kekuatannya tergantung dari seberapa bagus kartu kita. Jurus jurusnya seperti full house, straight flush dan royal straight flush adalah jurusnya yang bahkan bisa menghancurkan lawan yang ukurannya raksasa. Menjadikannya salah satu Kamen Rider terkuat yang pernah ada.


Baca Juga: Bikin Flashback !!! 10 Power Rangers Terbaik dan Terkuat Sepanjang Masa

9. Kamen Rider Ryuki


Sinopsis:
Tiga belas Dek Kartu diciptakan untuk tiga belas Kamen Riders. Mereka membuat Kontrak dengan monster dari Dunia Cermin yang misterius, sebuah dunia paralel yang berlawanan dengan dunia yang asli di mana hanya Kamen Rider yang bisa masuk dan berubah disana.

Para rider memanfaatkan kekuatan monster mereka dengan imbalan memberi mereka kekuatan hidup makhluk yang mereka hancurkan. Pencipta Kartu Advent ini hanya memiliki satu aturan: bahwa hanya ada satu Kamen Rider yang tersisa diakhir. Yang lain harus dibunuh, dan satu-satunya pemenang akan diberikan satu keinginan, yang mengarah ke konflik yang dikenal sebagai Perang battle royal para riders.

Di seluruh penjuru kota, orang-orang tak bersalah diculik secara misterius, tidak pernah terlihat lagi. Selama penyelidikan insiden ini, Shinji Kido - yang magang di layanan berita online ORE Journal - menemukan salah satu dek Kartu Advent di sebuah apartemen di mana setiap permukaan reflektif telah diliput oleh surat kabar.

Dia segera tersedot ke Dunia Cermin, menemukan kebenaran yang menakutkan di balik menghilangnya orang: orang-orang benar-benar ditarik melalui cermin oleh monster-monster di Dunia Cermin sehingga mereka bisa makan.

Dia akan dibunuh oleh naga kuat bernama Dragreder ketika dia diselamatkan oleh Kamen Rider Knight: Ren Akiyama. Ren berusaha memenangkan Perang Penunggang dengan segala cara. Dia bekerja dengan seorang wanita muda bernama Yui Kanzaki, yang mencari saudara lelakinya yang hilang:  yang ternyata penguasa Perang Riders, Shirō Kanzaki.

Melihat kekuatan Ren, Shinji memasuki Perang Rider bukan untuk hadiah, tetapi agar ia dapat melindungi orang yang tidak bersalah dari ancaman Dunia Cermin, dan menghentikan pertengkaran yang tidak masuk akal antara Kamen Riders. Dengan Dragreder sebagai Monster Kontraknya, ia menjadi Kamen Rider Ryuki.

Dia akan menemukan bahwa ada beberapa orang yang tidak dapat diselamatkan. Bahwa ia terkadang harus bertarung untuk menghentikan perkelahian. Sejauh mana dia harus pergi jika dia ingin keinginan terdalamnya menjadi kenyataan, dan pengorbanan yang harus dia lakukan. Pada akhirnya, hanya ada satu Kamen Rider tersisa.

Kekuatan:
Sejujurnya dia adalah favorit saya sepanjang masa (karena saya paling suka dengan rider bertema hewan). Punya konsep yang unik yang menggabungkan battle royal dengan permainan kartu dan hewan.

Beberapa hewan disini seperti naga, kelelawar, ganteng, ular, badak dll. Kamen Rider ini sangat lah kuat. Kekuatan dan jurusnya bergantung pada kartu yang dia gunakan saat draw. Dimana kartu tersebut bisa memberi item atau jurus yang berhubungan dengan hewan yang digunakan.

Untuk kasus ryuki, dia bisa menggunakan  seperti pedang dari ekor naga, perisai perut naga dan final movenya berupa tendangan dengan naga. Sangat keren pokoknya!!! Dia juga punya final form dimana naganya bisa final attack bersamanya dengan menjadi motor dan menembakan banyak bola api.

Berbeda dengan yang lain, selain melawan monster yang kuat, mereka juga harus melawan sesama rider yang membuat setiap rider disini lebih kuat dari seri yang lain. Tidak salah jika saya memasukannya dalam daftar salah satu Kamen Rider terkuat yang pernah ada.


Baca Juga: 10 Penyihir Terkuat di Harry Potter yang mungkin gak kamu tau!!!

8. Kamen Rider Faiz


Sinopsis:
The Faiz Gear adalah perangkat Kamen Rider Gear kedua yang dikembangkan oleh Smart Brain Corporation untuk melindungi Raja Orphnoch. Faiz Gear memiliki kekuatan lebih kecil dari Delta Gear asli, tetapi memiliki fungsionalitas yang jauh lebih besar. Seperti sebagian besar Rider Gears yang dikembangkan Smart Brain, Faiz Gear hanya dapat dikenakan oleh Orphnochs atau manusia yang ditanamkan dengan Orphnoch DNA.

Mengubah manusia biasa menjadi Faiz Kamen Rider dengan menggunakan DNA Orphnoch, sehingga manusia yang telah ditanamkan dengan DNA ini akan cepat habis dan tidak lagi dapat menggunakan Faiz Gear. Manusia dengan DNA yang tidak cukup ditolak oleh Faiz Gear dengan kata 'kesalahan'. Orphnochs mungkin menggunakan Faiz Gear lebih sering (hanya dalam bentuk manusia mereka), tetapi DNA mereka rusak dengan penggunaan berkelanjutan.

Perusahaan Smart Brain, perusahaan paling kuat di dunia, sedang mencoba untuk mengambil alih dunia menggunakan Orphnoch, tahap selanjutnya dalam evolusi manusia, untuk secara diam-diam membunuh populasi manusia.

Dalam mengejar ini, mereka mengembangkan tiga setelan baju besi, yang disebut Rider Gear (Delta, Faiz, dan Kaixa), untuk menemukan dan melindungi Raja Orphnoch, yang dapat memperbaiki cacat dalam DNA Orphnoch yang menyebabkan struktur genetik mereka hancur, dan menyebabkan kematian.

The Rider Gears dicuri oleh Hanagata, the Goat Orphnoch dan mantan kepala Smart Brain. Dia mengirim mereka ke anak-anak asuhnya (dijuluki Ryuseiji) sehingga mereka dapat menghentikan Orphnoch dari mencapai tujuan mereka. Namun, Rider Gears dirancang untuk dikenakan oleh Orphnoch, dan manusia tidak dapat mengaktifkan sistem tanpa menjalani modifikasi genetik.

Seorang pria muda, Takumi Inui, tanpa sadar ditarik ke dalam konflik antara Orphnoch dan manusia dan menjadi Kamen Rider Faiz untuk menyelamatkan hidup Mari Sonoda, salah satu Ryuseiji. Smart Brain mulai menargetkannya dalam upaya untuk mengambil Faiz Gear.

Namun, ada perpecahan di antara Orphnoch, karena mereka yang ingin hidup berdampingan dengan manusia alih-alih membunuh mereka, mulai melawan Smart Brain, yang pada gilirannya menargetkan mereka juga. Sebagian besar Orphnoch "pemberontak" ini terbunuh, tetap netral atau mulai memihak Ryuseiji melawan Smart Brain.

Ketika polisi Tokyo menemukan Orphnoch berada di belakang serangkaian pembunuhan aneh, mereka memulai operasi untuk mengalahkan makhluk itu, sebagian besar tidak mengetahui berbagai faksi yang terlibat. Mereka bahkan mulai melakukan percobaan pada Orphnoch yang ditangkap dalam upaya untuk menemukan cara menghancurkan mereka, meskipun ini tidak berjalan dengan baik.

Raja Orphnoch akhirnya terbangun dalam diri seorang bocah lelaki bernama Teruo Suzuki, yang Naoya Kaido dan Keitaro Kikuchi selamatkan dan berteman. Sekarang, tergantung pada pemegang Rider Gears untuk bersatu dan berjuang untuk kelangsungan hidup umat manusia.

Kekuatan:
Kamen Rider Faiz sepertinya dapat dijadikan sebagai standar dari seorang Kamen Rider. Serangan final berupa tendangan kuat, pukulan mematikan, dan senjata yang selalu digunakan.

Selain itu, Faiz tidak memiliki hal lain yang spesial selain adalah cara pengaktifan Hanshin dan semua jurus adalah dengan menggunakan HP jadul buka tutup (sepertinya sedang trend saat masa itu).

Bajunya yang bergaris-garis menggambarkan aliran energi saat akan melakukan final move. Seperti dari sabuk ke tangan, atau ke kaki. Semuanya kuat tapi gak ada yang spesial.

Faiz bahkan diberi form baru yang membuat kostumnya menjadi hitam. Tapi perubahan itu sepertinya tidak berpengaruh banyak terhadap. Kekuatan. Jika itu saja, sepertinya faiz tidak layak untuk. Memasuki daftar Kamen Rider terkuat.

Tapi beda cerita saat akhirnya dia diberi gear baru berupa senapan yang juga bisa merubah kostumnya selain jadi lebih kuat, warna nya juga berubah memerah.

Dengan bentuk terakhir ini, ia mendapat banyak upgrade dari sisi kekuatan dan serangan. Membuatnya layak jadi salah satu Kamen Rider terbaik.


7. Kamen Rider Kuuga


Sinopsis:
Dahulu kala, Suku Grongi meneror Linto sampai seorang prajurit bernama Kuuga muncul dan mengalahkan Grongi, menyegel pemimpin mereka di dalam gua. Pada hari ini, seorang pria multitalent bernama Yusuke Godai menemukan dirinya terkait dengan sabuk batu misterius yang ditemukan di dalam gua yang digali ketika Gurongi dibangkitkan dan melanjutkan permainan pembunuhan mereka pada keturunan Linto, yaitu manusia itu sendiri.

Terserah Yusuke, bersama dengan Polisi Ilmu yang berkumpul, untuk menggunakan berbagai kekuatan Kuuga untuk menghentikan dan mengalahkan Suku Grongi dari pembunuhan terus menerus mereka dan memastikan kebahagiaan untuk banyak orang. Namun, ketika pertempuran terakhir semakin dekat, Yusuke mengetahui bahwa ada misteri yang mengerikan di belakang Kuuga dan pemimpin Grongis.

Kekuatan:
Kuga bisa dibilang adalah Kamen Rider paling konvensional atau kuno di daftar ini. Meskipun begitu, Kamen Rider ini punya desain yang sederhana namun masih bisa bersaing sampai sekarang.

Kekuatannya sederhana sebenarnya. Dengan baju armor kuuga, kekuatan fisiknya meningkat hingga gak masuk akal. Dan dia seperti punya teknik ilmu bela diri yang membantunya dalam bertarung.

Tidak seperti Kamen Rider lain yang saat Hanshin atau mengeluarkan jurus sangat ribet dengan melakukan banyak persiapan baik itu menekan tombol, memasang kartu dan lainnya, kuuga sangat sederhana dan bahkan seperti lebih suka bertarung dengan tangan kosong.

Dia punya beberapa form yaitu growing form (putih), mighty form (merah), dragon form (biru),  Pegasus form (hijau),  Titan form (ungu)  dan ultimate form (hitam), dimana semuanya memiliki kemampuan dan senjata yang berbeda.

Selain itu setiap form kekuatannya bisa ditingkatkan dengan rising mode. Sebenarnya hanya menambah sedikit polet di armor nya tapi menambah kekuatan dengan sangat drastis.

Dengan banyaknya form dan kesederhanaannya dia bisa masuk daftar Kamen Rider terkuat bagi saya.

Selain itu walau paling sederhana, serangan final Attacknya diperlihatkan mampu membuat ledakan yang sangat besar yang bisa terlihat sampai jauh (dulu efeknya lebay)  yang membuat saya yakin dia kuat dan jadi salah satu Kamen Rider terbaik. Bahkan dikatakan tendangan dengan kekuatan maksimumnya bisa mempengaruhi satu planet.


Baca Juga: Karakter ini adalah yang paling kuat dari komik marvel!

6. Kamen Rider Double


Sinopsis:
Di kota Futo yang berpikiran secara ekologis berarti kota angin, di mana hampir semuanya ditenagai oleh kincir angin, orang-orang hidup dalam harmoni. Namun, Keluarga Sonozaki menjual perangkat misterius menyerupai flash drive USB yang disebut Gaia Memories kepada para penjahat dan pihak-pihak lain yang menggunakannya untuk menjadi monster yang disebut Dopants, melakukan kejahatan dengan pihak kepolisian yang tidak berdaya untuk menghentikan mereka.

Yang membuat segalanya menjadi lebih buruk, Gaia Memories membawa racun berbahaya yang menyebabkan penggunanya menjadi gila hingga mereka bisa mati dari perangkat yang mengancam jiwa.

Setelah kematian bosnya, detektif yang diproklamirkan dengan susah payah, Shotaro Hidari bekerja dengan Philip yang misterius, yang memiliki Gaia Memory sejati, untuk menyelidiki kejahatan yang melibatkan Dopants.

Menggunakan Gaia Memories mereka sendiri, Shotaro dan Philip menggunakan Sabuk Riders Ganda untuk mengubah dan bergabung menjadi Kamen Rider Double untuk melawan ancaman Dopant dan menjaga Futo tetap aman.

Sementara bergabung dalam pertarungan mereka oleh penyelidik Ryu Terui, yang berubah menjadi Kamen Rider Accel, misteri masa lalu Philip, hubungannya dengan Keluarga Sonozaki, dan organisasi Museum mereka terungkap..

Kekuatan:
Kamen Rider satu satunya yang memiliki dua jiwa dalam satu tubuh. Makanya biasa disebut Kamen Rider double atau w. Meskipun begitu, konsepnya juga sangat lucu karena tubuhnya yang satu lagi malah jatuh pingsan tak sadarkan diri.

Konsep Kamen Rider ini adalah setengah setengah dimana dia mampu menggunakan 2 kekuatan rider dalam satu waktu. Bentuk dasarnya adalah Cyclone (C)  dan Joker (J).

Konsep kekuatannya juga sangat unik yaitu dengan flash disk (mungkin lagi musimnya ya). Tiap fd memegang kekuatan masing masing yang semuanya bertema alfabet. Beberapa yang paling sering digunakan selain yg utama adalah Heat (H), Luna (L), metal (M), Trigger (T)  dan Fang (F).

Yang membuat dia jadi Kamen Rider terbaik adalah karena kemampuannya untuk mengkombinasikan 2 kekuatan jadi satu. Misalnya metal punya kekuatan tongkat besi yang bisa memanjang, atau Luna yang membuat tubuh bisa seperti karet. Dengan mengkombinasikan dengan Heat, semua serangannya jadi berapi. Edan sekali. Pokoknya banyak sekali kombinasi - kombinasi yang bisa digunakan.

Namun yang paling diperhitungkan adalah kekuatan Fang yang sangat imba. Selain itu, final form nya adalah X dimana dengan form ini mereka bahkan bisa mengkombinasikan semua kekuatan yang mereka punya.

Selain karena bisa dibilang jika melawan mereka adalah 2 vs 1 yang sangat licik. Mereka adalah Kamen Rider terkuat yang gabisa diremehkan.


Baca Juga: Bukan Superman, Inilah 10 Pahlawan Terkuat di Komik DC!!!

5. Kamen Rider Kiva


Sinopsis:
Dua puluh dua tahun setelah tragedi menghilangnya ayahnya, Wataru Kurenai tinggal di sebuah "rumah berhantu" yang terkenal di mana ia ditakdirkan sebagai Kamen Rider Kiva untuk melawan monster yang menguras kehidupan orang-orang.

Monster ini disebut Fangires, ras yang dilawan ayahnya bertahun-tahun lalu sebelum kepergiannya. Wataru juga harus berurusan dengan Kamen Rider Ixa yang merupakan bagian dari organisasi yang ingin menghancurkan ancaman Fangire, serta Riders Fangires, Kamen Rider Saga.

Kisah ini terbagi antara tindakan Wataru di masa sekarang (2008-09) dan ayahnya Otoya di masa lalu (1986-87), perlahan-lahan mengungkapkan hubungan antara Ras Fangire dan Kiva.

Karakter Kamen Rider Kiva tersebar sepanjang dua periode waktu, masing-masing terkait satu sama lain. Ada tindakan Otoya Kurenai dan Fangire Hunter Yuri Aso dengan Wolfen Jiro pada tahun 1986 dengan Ixa Ver.I pertama yang menghasilkan berbagai Fangires yang bertahan hingga hari ini, pada tahun 2008, dengan putra Otoya Wataru (sebagai Kamen Rider Kiva) bersama dan Keisuke Nago (sebagai Kamen Rider Ixa Ver.X) dan putri Yuri Megumi (juga Pemburu Fangire), berurusan dengan Fangire untuk mencegah kematian terus berlangsung.

Kekuatan:
Memiliki konsep Kamen Rider dengan misteri, kiva digambarkan seperti seorang vampir yang berbentuk Kamen Rider. Bahkan saat dia Hanshin saja, ikat pinggangnya yang berbentuk kelelawar akan menggigitnya. Seperti membuatnya menjadi vampir.

Dia punya final attack yang kebanyakan berupa tendangan yang mematikan. Bahkan dengan beberapa perubahan bentuknya seperti garuru (werewolf) dia masih lebih suka mengakhiri musuhnya dengan tendangan.

Selain punya banyak bentuk, kekuatannya juga berubah ubah ditambah dia punya final form yang bisa dibilang sangat kuat.

Jadi apa yang membuatnya termasuk jadi Kamen raider terkuat? Jawabannya adalah karena kekuatannya gak bisa di ragukan lagi. Menurut saya, dia adalah Kamen Rider yang paling banyak melawan monster dengan ukuran raksasa. Hal ini mungkin dibantu karena kiva punya base berupa naga raksasa juga.




4. Kamen Rider OOO


Sinopsis:
Eiji Hino adalah seorang pria yang terus bepergian dan tidak memiliki tempat untuk disebut rumah dan memiliki masa lalu yang tragis. Ketika homunculi berbasis koin yang dikenal sebagai Greeed terbangun setelah tidur selama 800 tahun untuk menyerang manusia dan makan dari hasrat manusia.

Lengan tanpa tubuh dari Greeed yang bernama Ankh memberikan Eiji sabuk dan tiga koin Medali untuk melawan yang lain yang diberi nama Greeed sebagai Kamen Rider OOO.

Yayasan Kougami yang misterius mendekati Eiji dan mulai membantunya dalam perjuangannya melawan Greeed, meskipun motif mereka yang sebenarnya tidak jelas. Saat Eiji bertarung melawan Greeed dan monster Yummy mereka, mempelajari lebih banyak tentang Greeed dan Ankh, ia mulai menemukan tujuan di luar perjalanannya.

Kekuatan:
Namanya sebenarnya menggambarkan kemampuan kamen raider terbaik ini yang berupa koin koin berjumlah 3 di tubuhnya. Tiap koin memberikan kekuatan berbeda dan corak yang berbeda pada kostumnya.

Sepertinya dia adalah pengembangan dari ryuki yang bisa menggunakan kekuatan binatang. Dan Kamen raider double karena bisa menggunakan lebih dari 1 kekuatan dalam satu tubuh tapi sepertinya dia lebih kuat karena ada 3 kekuatan binatang yang digabungkan jadi 1!!!!

Satu untuk kepala, satu untuk badan dan satu untuk kaki. Basic form miliknya adalah Phoenix merah di kepala. Singa kuning di badan dan belakang hijau di kaki. Mereka masing-masing memberi kekuatan yang seimbang bagi Kamen raider ooo ini.

Yang membuatnya jadi salah satu Kamen raider terkuat karena pilihan kostumnya sangatlah banyak dan bisa disesuaikan dengan kondisi lawan.

Kostum kuning berisi kucing besar. Cheetah dikaki untuk kecepatan. Singa di badan untuk cakar dan harimau untuk auman. Di mode ini dia sangat kuat dan form paling cepat dengan final attack yang sangat imba dengan cakarnya.

Lalu kostum hijau berupa kumbang badak di kepala, belalang di kaki untuk loncatan dan tendangan yang kuat. Dan belalang sembah untuk pisau ditangan. Di bentuk ini saya gak ngerti lagi kuatnya kebangetan karena dia bisa sampe jadi kage bunshin dan menyerang secara keroyokan di final attack.

Kostum power berwarna abu dengan badak untuk serudukan, gorila untuk pukulan dan gajah untuk kekuatan kaki. Di mode ini dia mungkin jadi Kamen Rider terkuat dalam segi fisik. Dengan hentakan dada saja dia sudah bisa menghancurkan bangunan dan musuh. Ditambah final attack yang membuat musuh tersedot gravitasi dengan kekuatan kaki gajah diakhiri tinju gorila.

Lalu kostum air berwarna biru dengan hewan hiu, belut dan cumi yang bisa mengeluarkan tentakel. Lalu kostum coklat dengan perisai dari kura-kura dan serangan dari ular kobra.

Bentuk merah adalah satu satunya yang hanya menggunakan satu hewan Phoenix. Dengan kekuatan apinya, dia bisa terbang dan membuat final attack yang kuat.

Dan terakhir, form terkuat yang bahkan bisa dibilang curang adalah bentuk kostum ungu dengan kekuatan dinosaurus. Saya rasa ini adalah bentuk Kamen Rider terbaik. Dengan pteranodon di kepala membuat bisa terbang dan sayapnya bisa menyerang atau bertahan dengan kekuatan es. Dibadan ada Triceratops untuk kekuatan dan tanduknya yang bisa memanjang dan menusuk dengan curang. Dan kaki berupa kekuatan tiranosaurus yang sangat kuat ditambah serangan ekornya yang sangat kuat. Lalu dia bisa memanggil senjata berupa tiranosaurus yang sangat over powered.

Pokoknya saya rasa Kamen Rider ooo ini adalah yang terbaik dan terkuat sepanjang karir Kamen Rider.




Baca Juga : Daftar 10 Mutan Terkuat dalam Jagat Raya Marvel

3. Kamen Rider Kabuto


Sinopsis:
Kisah kamen Rider ini berkisah tentang seorang pria bernama Souji Tendou. Dia telah melatih seluruh hidupnya sambil menunggu Kabuto Zecter sehingga dia dapat mengambil nama Kamen Rider Kabuto dengan baik.

Membuat banyak musuh sementara pada saat yang sama bertemu rider lain dengan asal misterius bagaimana mereka sampai di sana, Tendou berusaha untuk mencapai tujuannya dengan segala cara: menghancurkan semua monster yang jika tidak ia lakukan, maka bisa mengancam umat manusia.

Dia bertemu Arata Kagami, yang kemudian menjadi Kamen Rider Gatack, keduanya bekerja sama untuk menyelamatkan manusia dari Cacing alien yang tiba dari meteorit tujuh tahun lalu.

Kekuatan:
Kenapa sih dia bisa mencapai posisi 3 di Kamen Rider terkuat? Ya tentunya karena dia memang kuat bahkan sebelum dia bisa henshin haha. Dia selalu berlatih agar saat tiba waktunya, dia bisa siap menanggung beban sebagai seorang Riders.

Seperti namanya, kabuto atau berarti kumbang badak, dia punya tema kumbang badak disetiap aspeknya seperti kostum, ikat pinggang, senjata dan jurus.

Kenapa dia bisa mencapai posisi ini mungkin hal utamanya adalah karena kecepatannya yang saya rasa dia adalah Kamen raider tercepat dalam daftar ini. Serangannya bahkan seakan menghentikan waktu. Bahkan saat lawan sedang melakukan final attact, dia bahkan bisa menghindar dan malah melakukan serangan balik.

Namanya adalah clock up. Pada jurus ini, ia bahkan bisa membalikan masa depan sehingga dia bisa menghindari semua hal yang tidak ia inginkan. Bayangkan saja bisa sekuat apa Kamen Rider ini!!!

Selain itu dia juga punya beberapa mode yang semua bertema serangga seperti kumbang, lebah dan capung. Semuanya memiliki kemampuan masing masing. Saat dia sudah melakukan final form, serangannya bahkan berada pada level yang jauh meningkat.



2. Kamen Rider Diend


Kekuatan:
Oke khusus untuk Kamen Rider diend, saya hanya akan membahas kekuatannya karena saya udah gak sabar dengan kekuatannya yang terlalu op ini.

Jadi pertama, sebenernya kekuatannya sangat simpel. Dia hanya memiliki 3 alat yang mendukung kekuatannya.

Perangkat
Diendriver - senjata utama dan perangkat transformasi.
K-Touch - Perangkat Diend yang memungkinkannya untuk berubah menjadi Form yang Lengkap.
Rider Cards - Memberikan akses ke Diend untuk meningkatkan serangannya dan memanggil setiap Kamen Rider tergantung pada kartu yang digunakan.

Secara singkat dia ini cuman. Berbekal. Pistol. Namun masalahnya pistol ini bisa melakukan banyak sekali hal. Yang terkuat dan terbaik yang membuatnya ada diposisi ini tentu saja apalagi kalau bukan dia bisa memanggil Kamen Rider lain. Ya!!!  Dia bisa memanggil rider lain sebagai prajuritnya.

Walaupun kebanyakan yang ia panggil adalah rider sampingan, bukan yang utama. Dia kerap kali memanggil rider utama seperti blade, Kabuto, dan faiz. Mereka benar benar bertarung untuk diend dan bahkan bisa melakukan kekuatannya.

Jumlah yang biasa ia panggil adalah satu atau 2 tapi terkadang juga 3. Namun jumlah maksimal yang dia panggil adalah 8 dimana itu adalah scene terkuatnya dengan melakukan final attack seluruh karakter rider antagonis di Heisei dan merupakan serangan terkuat yang pernah ia gunakan.

Walaupun jujur, rider yang dipanggil gak sekuat rider aslinya (karena gampang kalah) mereka masih sangat kuat dan berguna. Selain itu dia juga bisa memaksa si rider untuk berubah menjadi final form. Bisa jadi senjata, hewan atau kendaraan yang pokoknya bisa ia gunakan sehagai serangan yang sangat kuat.

Pokoknya kekuatannya sangat licik. Walaupun desainnya jujur sangat jelek tapi dia masih layak jadi Kamen Rider terkuat dan terbaik sampai saat ini.

Diluar itu, jangan juga meremehkan kekuatan murni dari diend. Dimana selain menggunakan kekuatan rider lain dia punya banyak trik yang bisa ia lakukan.

Dia bisa menjadi transparan, ilusi (jadi banyak) dan membuat tameng barter pelindung. Selain itu tembakannya juga sangat kuat dimana seperti peluru kendali dimana musuh pasti susah untuk kabur.

Diluar itu, dia punya final attack yang gak bisa diremehkan. Kebanyakan serangannya sih bergantung pada pistolnya. Pokoknya Kamen Rider diend salah satu yang terkuat dan terbaik yang pernah dibuat.




Baca Juga: 


1. Kamen Rider DECADE


Sinopsis:
Cerita ini berkisah tentang sembilan alam semesta sebelumnya dari Kamen Rider dari era Heisei yang bergabung menjadi satu, sesuatu yang akan menghancurkan semua dunia. Untuk mencegah hal ini, Tsukasa Kadoya berubah menjadi Kamen Rider Decade.

Dia diberi tahu bahwa untuk melindungi dunianya sendiri ia harus bepergian dengan Natsumi dan kakeknya ke Dunia Kamen Riders 'lainnya (disebut sebagai Dunia AR atau Dunia Rider Lain) dan menghilangkan anomali di dunia itu.

Sepanjang jalan, menghadapi Narutaki yang misterius dan pencuri Daiki Kaito, mereka bergabung dengan Yusuke Onodera dari Dunia Kuuga dan Kivala dari Dunia Kiva.


Kekuatan:
Sudah gak usah dijelasin lagi seberapa kuat Kamen Rider ini. Pokoknya kekuatannya ada ditingkat curang dan gak masuk akal. Sudah baca kekuatannya diend? Kekuatan decade kurang lebih sama namun ada beberapa hal yang membuatnya jadi lebih kuat.

Tentunya dia butuh kekuatan selevel ini jika dia harus melindungi 9 alam. Dia sering berpergian dan seperti kameo di seri Kamen Rider yang lain.

Dengan menggunakan kartu, ia bisa berubah jadi Kamen Rider apapun (tapi kebanyakan Kamen Rider utama di setiap season). Berbeda dari diend, decade benar benar berubah dan bahkan menguasai semua kekuatannya bahkan ultimate form dan ultimate attack setiap rider.

Pokoknya kekuatannya imba banget. Seperti diend, dia juga bisa merubah Kamen Rider lain jadi bentuk seperti kendaraan, binatang atau senjata yang bisa dibuat sebagai serangannya sendiri. Dia juga bisa memanggil Kamen Rider lain seperti diend tapi hanya buat melakukan final attack yang dia tiru. Jadi sekuat apapaun jurus akhir Kamen Rider, dia gandakan.

Dia pada umumnya bisa mengendalikan 9 Kamen Rider jelas lebih banyak daripada diend. Selain itu ada scene dimana dia bisa bergabung menjadi Kamen Rider raksasa dan menggunakan kekuatan puluhan Kamen Rider buat meningkatkan serangannya yang raksasa.

Tidak ada yang bisa memungkiri kalo dia adalah yang terkuat dari yang terkuat. Terbaik dari yang terbaik. Walaupun desainnya jelek.



Itulah beberapa informasi mengenai Kamen raider terkuat yang pernah ada. Jika kalian merasa informasi ini menarik dan bermanfaat, jangan lupa untuk share dan komen ya artikel ini!!!  ^^

0 Response to "Keren!!! 10 Kamen Raider ini Adalah yang Terkuat dari Semuanya!!!"

Post a Comment