Spoiler Komik Black Clover 204: Prediksi dan Tanggal Rilis (Kaisar Sihir Pertama Beraksi!!?)
Mungkin banyak dari semua penggemar Black Clover yang sudah tidak sabar menunggu kelanjutan dari komik ini seperti saya sehingga ingin mengetahui Spoiler Komik Black Clover Chapter 204. Namun disini saya hanya mengungkapkan pemikiran saya mengenai kelanjutan Komik Black aclover 204, bagi siapapun yang ingin berdiskusi di kolom komentar, saya sangat mengapresiasinya
- Sebelumnya, Spoiler Komik Black Clover 204 ini adalah prediksi yang saya buat berdasarkan fatka-fakta yang ada dari chapter-chapter sebelumnya. Jadi artikel ini worth sebelum kita baca manga black clover 204
Baca Juga:
Review Komik Black Clover 203
Black Clover 204 spoiler yang dibuat prediksinya adalah berdasarkan kemungkinan dari chapter sebelumnya, khususnya dari black clover 203. Dikomik chapter sebelumnya tersebut kita menemukan banyak fakta yang sangat menarik untuk di bahas. Selain itu hal ini seperti merefresh ingatan kita mengenai chapter sebelumnya sebelum kita membahas prediksi Black Clover 204.
Pertama, kita disuguhkan dengan kelanjutan pertarungan antara si Iblis dengan kapten Yami dan yang lainnya. Setelah iblis tersebut beberapa kali ditebas oleh kapten Yami, dia mengamuk dan mengeluarkan sihir yang sangat kuat yang berbentuk seperti tentakel jeli (haha). Meskipun bentuknya aneh, sihir ini sangatlah kuat hingga si iblis yakin dia gak akan berhenti sampai menghancurkan seluruh makhluk hidup
Nampaknya sihir iblis tersebut punya kekuatan yang sangat hebat, bukan hanya menyerap sihir, namun saat ia terkena tubuh seseorang, sihir nya akan menyerap energi kehidupan orang tersebut. Percis seperti jurus pain gedo mazo yang mengeluarkan naga pencabut nyawa di Naruto. Lihat saja kapten Yami yang langsung tidak bisa menggunakan tangan kirinya. Bagaimana nasib kapten Yami di Komik Black Clover 204 ya?
Kedua, di lokasi asta, dilihat bahwa mereka pun sudah mulai terkena dampak sihir iblis tersebut. Sihir Yuno pun tidak mempan dibuatnya. Namun Asta secara ajaib kebal dengan sihir tersebut meski seluruh tubuhnya terkena sihir tersebut. Hal ini mungkin karena efek kekuatan pedang anti sihir asta dan tubuhnya yang gak punya sihir. Jadi makin penasaran dengan komik Black Clover 204 mendatang !
Terakhir, dilokasi finral kita mengetahui bahwa nero sebenarnya adalah penyihir dengan spesialisasi segel. Selain itu kita juga melihat kaisar sihir pertama yang kembali bangkit dari segel yang dibuat nero!!! seberapa kuatkah kaisar sihir ini? dilihat dari kepercayaan dirinya mengalahkan si iblis, tentunya dia bangkit kembali bukan tanpa alasan. Tentunya dia sangatlah kuat!! mungkin di Spoiler Black Clover 204 kita akan melihat dia bertarung!
Kedua, di lokasi asta, dilihat bahwa mereka pun sudah mulai terkena dampak sihir iblis tersebut. Sihir Yuno pun tidak mempan dibuatnya. Namun Asta secara ajaib kebal dengan sihir tersebut meski seluruh tubuhnya terkena sihir tersebut. Hal ini mungkin karena efek kekuatan pedang anti sihir asta dan tubuhnya yang gak punya sihir. Jadi makin penasaran dengan komik Black Clover 204 mendatang !
Baca Juga:
Prediksi Komik Black Clover 204
Dari beberapa fakta yang kita temukan. Dapat dibuat beberapa prediksi mengenai Komik Black Clover 204. Pertama, saya rasa di komik Black Clover selanjutnya kita akan sangat seru. hal ini disebabkan karena akan ada kekuatan besar yang turun tangan di pertarungan besar melawan iblis, ya dia adalah kaisar sihir pertama yang legendaris.
Kaisar sihir terbaru pun punya kekuatan yang sangat hebat dimana sihir nya adalah mengendalikan waktu, bayangkan kaisar sihir yang pertama seberapa kuatkan dia? hal ini seperti membandingkan kekuatan Minato si yondaime dan Hashirama di Naruto!!! tentunya si kaisar sihir pertama punya kekuatan yang lebih kuat jika dilihat diapun memiliki grimoire berdaun empat seperti Yuno yang berarti sangat spesial.
Jika boleh berprediksi, saya rasa kekuatan yang cocok darinya adalah seperti membuat sihir senjata atau semacamnya, karena dia sudah diperlihatkan mengeluarkan tombak besar yang dapat mengantarkannya dengan cepat menuju tempat sang iblis.
Lalu, saya rasa Asta akan sangat berperan besar di pertarungan melawan iblis ini. Tentunya karena kekebalannya dengan sihir si iblis. Selain itu diapun punya pedang anti sihir yang terbukti sangat ampuh melawan siapapun. Seperti melihat acnologia di komik fairy tail yang bisa melawan semua sihir dengan memakannya.
Selain itu, di komik Black Clover 204, saya rasa kunci selanjutnya adalah Nero!! tentunya dia pergi bersama kaisar sihir pertama bukan tanpa alasan. mungkin diperlihatkan dia bisa membuka segel pintu masuk ke markas elf, tapi apakah benar perannya disitu saja? saya rasa bisa saja si iblis akan kalah dengan disegel oleh nero. Karena bisa kita ketahui sihirnya sangat kuat hingga bisa menyegel kaisar sihir pertama yang hampir mati!.
Selain itu, tim penyerang iblis saya rasa akan berkumpul semua dan akan secara bersama-sama melawan iblis tersebut. Namun apapun itu, mari kita tunggu komik Black Clover 204 karena sayapun sudah tidak sabar ingin membacanya. Oh iya jika ada yang ingin didiskusikan, boleh dituliskan di kolom komentar ^^
Baca Juga :
Tanggal Rilis Komik Black Clover 204
Kabar buruk karena minggu ini semua komik Jump libur karena golden week sehingga kita baru bisa baca komik black Clover 204 di tanggal 9 atau 10 Mei 2019 untuk versi scan dan tanggal 12 untuk rilis resmi. Tapi jangan lupa beli komik originalnya ya untuk mendukung para penerbit dan penulis!!
Sekian beberapa pembahasan dan fakta pada Spoiler Komik Black Clover 203 sub indonesia yang telah saya susun ini. Semoga dapat membantu sobat menentukan prediksi pada chapter ini. Apabila ada yang ingin didiskusikan, silahkan tuliskan di kolom komentar.
Ohiya semua gambar di postingan ini saya ambil dari web manganelo.com
Terimakasih telah membaca ^^
Sub Indonesia
Kabar buruk karena minggu ini semua komik Jump libur karena golden week sehingga kita baru bisa baca komik black Clover 204 di tanggal 9 atau 10 Mei 2019 untuk versi scan dan tanggal 12 untuk rilis resmi. Tapi jangan lupa beli komik originalnya ya untuk mendukung para penerbit dan penulis!!
Sekian beberapa pembahasan dan fakta pada Spoiler Komik Black Clover 203 sub indonesia yang telah saya susun ini. Semoga dapat membantu sobat menentukan prediksi pada chapter ini. Apabila ada yang ingin didiskusikan, silahkan tuliskan di kolom komentar.
Ohiya semua gambar di postingan ini saya ambil dari web manganelo.com
Terimakasih telah membaca ^^
Sub Indonesia
0 Response to "Spoiler Black Clover 204: Prediksi dan Tanggal Rilis (Kaisar Sihir Pertama Beraksi!!)"
Post a Comment