Tips Semangat Kuliah Untuk Mengatasi Rasa Malas

Semakin lama kuliah, rasanya makin malas saja. Mungkin itulah yang dirasakan oleh banyak orang dan hal itu sangatlah manusiawi. Namun sangat penting bagi kita untuk tetap menjaga semangat kuliah. Apalagi mahasiswa yang sudah menapaki tingkat akhir, pastinya banyak sekali beban yang dirasakan sehingga rasanya semakin malas saja untuk kuliah dan mengerjakan tugas.

three person standing on university grass field

Tulisan ini dibuat untuk dapat memberikan semangat dalam kuliah ataupun belajar bahkan bekerja. Dalam rangka menyemangati diri sendiri dan semua pembaca. Semoga dapat mengurangi rasa malas teman-teman

Berikut saya tuliskan beberapa tips semangat kuliah yang semoga dapat berdampak bagi pembaca dan saya juga ^^


Baca Juga : Rasanya Kuliah di Politeknik Negeri Bandung


1. Ingatlah Akan Tujuan Kalian


Kebanyakan, rasa malas kuliah dirasakan oleh mahasiswa tingkat akhir. Hal ini disebabkan karena mereka mulai merasakan tugas-tugas sulit yang membuat frustasi. Kesulitannya bermacam-macam. Ada yang tugasnya memang berat, ada yang prosesnya sangat panjang dan banyak dan bahkan ada yang bingung untuk memulai.
Selain itu, di tingkat akhir, semangat kuliah mereka mulai pudar, ya jelas karena euforia masa "maba" nya sudah jauh menghilang. Ini sangatlah lumrah yang dialami hampir seluruh orang yang mengalami kuliah. Bahkan untuk yang masih memulai kuliah pun, hal ini sangat sering terjadi karena banyak faktor.

Bagi teman-teman yang merasa semangat kuliah nya mulai menjadi sedikit, cobalah untuk mengingat akan tujuan teman-teman kuliah. Banyak alasan sih, cuman beberapa yang paling sering adalah:
- Ingin sukses
- Disuruh orang tua
- Gamau malu sama temen yang kuliah
- Ingin eksis

Dan lain-lain. Tapi yang saya tangkap dari semua alasan bahwa semua orang ingin kuliah karena ingin bahagia, dan membuat orang lain bahagia. Jadi buat yang gak bahagia sama kuliahnya coba pikirkan lagi. Tapi intinya ingat kembali tujuan awal kuliah. Mungkin itu bakalan menambah semangat belajar kuliah teman-teman.


2. Lihat Kembali Usaha Orang Tua

grayscale photography of man holding umbrella sitting on bench beside girl

Mungkin dari semuanya, ini adalah hal paling sensitif buat semua. Ya! karena orang tua teman-teman mungkin sudah banting tulang untuk dapat menguliahkan anaknya. Tapi betapa sedihnya apabila anaknya tersebut tidak semangat dalam kuliah.

Semua orang tua pasti ingin melihat anaknya sukses dalam kehidupannya, termasuk dalam kuliah. Sehingga semangat kuliah mutlak diperlukan untuk mendapatkan kesuksesan dalam dunia perkuliahan.

Mungkin teman-teman dengan menlihat usaha orang tua semangat kuliahnya akan kembali lagi, karena harus diingat. Teman-teman kuliah juga bukan untuk diri sendiri, tapi juga membawa nama baik orang tua. Jadi buatlah orang tua dan orang terdekat bangga!



3. Belajar dari pengalaman orang lain

woman sitting in front of brown wooden table

Belajar dari pengalaman orang lain ini bisa didapat dari google, sosial media, atapun dari cerita orang langsung. Ada pepatah mengatakan jikalau pengalaman adalah guru yang terbaik. Ya walaupun kita belum merasakannya namun apa salah nya jika belajar dari pengalaman orang lain yang telah lebih dahulu melewati masa-masa kuliah.

Pengalaman ini dapat berupa pengalaman sukses ataupun pengalaman kegagalan. Keduanya sangatlah penting dalam menumbuhkan kembali semangat kuliah kita. Pengalaman sukses dapat membuat kita tergiur untuk mengejarnya. Sedangkan pengalaman kegagalan dapat membuat kita takut dan menghindari untuk melakukan hal yang sama.

Dari pengalaman sukses contohnya seperti mendapat IPK besar, sukses membagi waktu organisasi dan belajar atau lulus tepat waktu ditengah banyak kendala. Dari pengalaman itu kita dapat mempraktikan strategi dari orang yang telah sukses tersebut pada diri kita.

Sedangkan pengalaman yang kurang menyenangkan dapat berupa seperti mendapat nilai D, mengulang kuliah terus, kuliah 7 tahun atau bahkan di DO. Maaf bukan berarti menjelekan orang yang seperti tersebut karena setiap orang memiliki alasannya masing-masing, namun pengalaman tersebut juga berguna bagi yang ingin menghindari tersebut.



4. Utarakan Masalahmu

woman sitting on bed with flying books

Banyak juga mahasiswa yang kehilangan semangat kuliah karena memiliki banyak masalah yang bahkan tidak berhubungan dengan kuliah. Seperti mahasiswa tersebut tidak ingin bertemu kating karena suka di bully, ada masalah dengan dosen, tidak mengerti matkul, masalah keluarga, finansial bahkan masalah cinta.

Semua itu kembali lagi adalah hal yang manusiawi. Semua orang saat dihadapkan pada sebuah masalah tentunya akan berdampak pada psikisnya dan secara tidak langsung ada hal yang dikorbankan, misalnya semangat kuliah.

Untuk itu, jangan sungkan untuk menceritakan masalah pada orang-orang terdekat. Orang tua, teman, pacar, kerabat ataupun dosen. karena tidak ada manusia yang bisa hidup sendiri sehingga teman-teman juga perlu dibantu.

Semoga dengan menyelesaikan masalah atau minimal mengungkapkannya, bisa mengatasi rasa malas kuliah



5. Jangan Menunda Pekerjaan



Sejak ada kata "Mager" atau males gerak, orang-orang malah cenderung menjadi beneran males gerak, ironis memang dan memang dirasakan oleh kebanyakan orang di bumi ini. Mungkin beberapa hal yang menyebabkannya adalah kecenderungan untuk menunda pekerjaan.

Saat pekerjaan ditunda, semakin lama akan semakin menumpuk dan malah akan membuat kita semakin malas untuk mengerjakannya. Hal ini mungkin disebabkan karena mahasiswa banyak yang merasa bahwa mereka memiliki banyak waktu, padahal itu adalah kesalahan besar.

Ya ada kata sedikit-sedikit lama-lama menjadi bukit. coba cicil tugas ataupun belajarnya. Coba tekan lagi rasa malasnya dan voila rasa semangat kuliah akan kembali lagi. Buatlah mindset bahwa lebih baik bermalas-malasan diakhir dari pada diawal.



6. Buat "To do list"

woman wearing blue denim jacket holding book

Buatlah daftar hal yang harus dilakukan. catat dari prioritas utama dan tulis juga deadline tanggalnya. Hal ini akan memacu teman-teman untuk terus berusaha dan semangat kuliah. Rasa malas pun akan sedikit demi sedikit menghilang.

Hal ini juga membuat pekerjaan menjadi lebih terstruktur dan terjadwal dengan baik. Hal ini juga mudah karena teman-teman yang mengatur waktu dan jadwal, bukan sebaliknya.



7. Lakukanlah!!

person walking on concrete road beside brown concrete house near green high trees under white sky during daytime

Mungkin ini adalah salah satu tips yang benar-benar paling berpengaruh. Ya! lakukan dari sekarang. Karena kurang faedahnya kalo hanya berniat tapi tidak dilakukan. Selain itu terus mencari hal-hal untuk semangat kuliah malah akan membuat semakin malas kuliah kalau tidak dikerjakan.

Karena praktek itu penting. Maka lakukanlah dari sekarang.



8. Berkumpul dengan teman dengan visi yang sama

man using laptop while talking to his colleague

Mungkin semua orang telah diajarkan untuk tidak boleh memilah teman. Hal itu sangat benar, namun kalau ngumpul apakah jangan pilih-pilih? ya harus pilih-pilih. Berkumpulah dengan orang-orang yang lebih rajin dan lebih pintar dari teman-teman karena itu akan membawa semangat kuliah juga dan bahkan memotivasi.

Sebaliknya jika berkumpul hanya dengan orang-orang yang hanya main game online mobile sembari nongkrong seharian mungkin akan membuat semakin malas kuliah/



9. Sekali-sekali main buat refreshing

people having a bonfire

Kalian pantas dapat istirahat akan semua yang telah dilakukan. Tubuh pun punya hak untuk dimanjakan. Ya main disini bisa dalam artian keluar ataupun hanya di dalam rumah dan menonton anime ataupun drakor. 

Intinya adalah dengan menyegarkan kembali otak dan tidak menekannya berlebihan, semangat kuliah akan terus menerus naik. Tapi ingat hal ini hanya dilakukan secukupnya karena akan berdampak buruk jika berlebihan.



10. Apresiasi Diri Apapun itu

woman smiling

Semua pencapaian baik itu kecil ataupun besar, berhak untuk diapresiasi. Siapa yang tidak tambah semangat apabila mendapatkan hal yang menggembirakan setelah berlelah-lelah melakukan sesuatu. Untuk itu hargai diri sendiri dengan pencapaian yang telah didapat, syukuri apapun itu walaupun hasilnya belum memuaskan.

Selain itu, apabila hal kecil saja sudah diapresiasi, apalagi sebuah pencapaian besar. Seperti lulus tepat waktu dan cum laude. Semoga dapat menambah semangat kuliah



11. Berdo'a

white and black floral textile

Apalah daya manusia tanpa adanya izin dari yang Maha Kuasa yang mengendalikan seluruh hati umatnya. Untuk itu kita hanya bisa meminta dan berusaha.

Setelah berusaha untuk kembali semangat kuliah dan menghentikan malasnya kuliah, akan sempurna jika dibarengi dengan doa yang selalu dipanjatkan.



Sekian tips Semangat kuliah  Untuk Mengatasi Rasa Malas. Jujur ini saya tulis untuk menyemangati diri sendiri. Namun semoga apa yang saya tulis pun dapat menyemangati teman teman.

Apapun yang salah dalam tulisan ini mohon untuk dikoreksi atau ditambahkan dalam kolom komentar. Terima kasih ^^

0 Response to "Tips Semangat Kuliah Untuk Mengatasi Rasa Malas"

Post a Comment